Sebut Jennie Blackpink Pemalas, Sosok Natya Shina Langsung Trending Hingga Korea

Entertainment | 27 August 2020, 23:28
Sebut Jennie Blackpink Pemalas, Sosok Natya Shina Langsung Trending Hingga Korea

Seketika juga muncul tagar #ApologizeToJennie yang sempat memuncaki daftar trending ditwitter pada Senin, 24 Agustus 2020.

Helo.id - Natya Shina seorang selebgram asal Indonesia dan juga seorang member grup dance cover Pink Panda, mendadak viral di media sosial twitter. Namanya berada di nomor 1 trending twitter. Tak hanya di twitter, Natya pun menjadi viral di kalangan Kpopers, akibat secara terang-terangan menyebut salah satu member Blackpink yaitu Jennie dengan sebutan pemalas. Banyak penggemar Blackpink yang meminta Natya Shina untuk meminta maaf kepada Jennie karena kritiknya tersebut.

Akibat dari kritikannya kepada salah satu artis yang bernauh dibawah agensi YG Entertainment tersebut, membuatnya masuk ke dalam pemberitaan media industri hiburan Korea, yaitu Koreaboo.

Lantas seperti apa kronologinya, apa yang membuat Natya mengkritik Jennie sehingga kritikan yang ia berikan, membuatnya menjadi mendapat banyak hujatan bagi K-Popers terutama fans Blackpink di Indonesia maupun dunia.

Seketika juga muncul tagar #ApologizeToJennie yang sempat memuncaki daftar trending ditwitter pada Senin, 24 Agustus 2020. Bermula dari sebuah postingan disitus Pann yang tiba-tiba viral, karena membeberkan alasan mengapa Jennie sering kali terlihat lemas diatas panggung, hingga memiliki cidera di kakinya.

Kemudian Natya Shina kedapatan pernah memberikan kritikan terhadap penampilan Jennie saat tengah tampil diatas panggung. Unggahan tersebut diposting dalam insta story di akun instagrambya @natyashina beberapa waktu lalu.

Dalam insta story yang diunggahnya, Natya menuliskan bahwa ia merasa kecewa dengan Jennie karena tidak bersemangat dalam penampilannya diatas panggung. Natya yang diketahui pernah melihat penampilan Blackpink secara langsung ketika mereka mengadakan konser di Jakarta.

“Buka Youtube nemu video ini. Ternyata enggak di Indonesia saja loh dia malesnya. Konser dimana-mana kayaknya memang gitu ya mbak Jen (Jennie Blackpink). Sebagai BLINK, aku jujur kecewa sama attitude-nya yang enggak profesional. I know she can do much better! Hehe. Sorry kalo ada yang tersinggung, aku bukan fans fanatik jd masih bisa nilai secara objektif," tulis Natya Shina di Instagram Story miliknya, dikutip Koreaboo dari tangkapan layar yang dibagikan warganet di Twitter, pada Selasa, 25 Agustus 2020.

Natya Shina sekarang menjadi sorotan penggemar K-Pop baik di Indonesia maupun di Luar Negeri. Banyak Blink (sebutan untuk fans Blackpink) yang menuntutnya untuk meminta maaf atas kritikannya tersebut 

Akibat dari kritikannya juga Natya akhirnya dimuat dalam salah satu artikel di media Koreaboo dengan judul Natya Shina Pink Panda dikecam karena menyebut Jennie Blackpink malas, dipublikasikan pad Selasa, 25/8/2020 waktu setempat. Setelah diterbitkan artikel tersebut, Natya semakin ramai diperbincangkan.

Namun rupanya, Natya enggan meminta maaf atas tindakan kritiknya terhadap Jennie tersebut. Dia juga memberi klarifikasi bahwa dia bukanlah pembenci Blackpink. Selebgram sekaligus dancer ini malah semakin aktif menanggapi hujatan para Blink, yang kini semakin banyak dalam kolom komentar pada setiap postingannya.

Bahwa memang sesungguhnya Jennie ternyata mengalami masalah cidera pada pergelangan kakinya bukan karena malas. Itulah mengapa para Blink meminta kepada Natya untuk meminta maaf kepada Jennie.

Diketahui bahwa Natya dan grupnya sering mengcover koreografi Blackpink. Pink Panda sendiri pernah memenangkan kontes dance cover yang dibuat oleh YG Entertainment dan mendapatkan kesempatan untuk menampilkan tarian-tarian Blackpink langsung dihadapan semua member Blackpink. Natya juga sempat berpelukan bersama Rose yang merupakan salah satu member Blackpink dalam acara Samsung Indonesia. Namun meski begitu, dia tidak ragu memberikan kritik kepada Jennie.

Selain mengkritik Jennie, perempuan kelahiran 1990 tersebut pernah kedapatan juga mengkritik kemampuan menari Lia Itzy. Hal itu bermula dari ketika Natya membalas komentar disalah satu video miliknya yang mengcover dance dari girl group bentukan JYP ENTERTAINMENT ITZY Wannabe. Dalam komentarnya, Natya membahas tentang shoulder dance yang dilakukan oleh Lia.

“Kalau kamu bandingin sama ITZY ya jelas, itu pekerjaan mereka. Mereka bisa bagus dan sempurna karena latihan sebulan lebih mungkin. Kalau kamu perhatiin di dance practice Lia ga bisa tuh. Aku cuma ngasih tahu. Bukannya ga mau terima kritikan,” ungkap Natya Shina dilansir IntipSeleb dari Twitter @atzswrld pada Rabu, 26 Agustus 2020.

Pernyataannya sontak mengundang komentar netizen, netizen menganggap bahwa tidak seharusnya dia mengkritik tarian Lia. Selain itu, wanita asal Bali dengan nama asli Putu Ayu Natya Shina Nandana ini juga menyoroti tarian Jin BTS.

“Sekarang aku komen dance Jin di BTS suka beda sendiri, emang salah? Sejak kapan kita ga boleh komenin idol?” lanjutnya.

Natya juga menegaskan bahwa dirinya juga menyukai ITZY dan tidak merasa menyerang anak didik JYP ENTERTAINMENT tersebut.

“Aku suka ITZY tapi aku punya pendapat dong dan itu aku tulisnya di kolom komen YouTube aku, ga nyerang atau ngatain di account ITZY. Kalau jadi gede kan kalian yang bahas,” tuturnya.

Perlu pembaca ketahui, bahwa Natya Shina sebelum menjadi selebgram dan dancer ini ternyata dulunya adalah reporter CNN Indonesia. Dia menjadi reporter selama 2 tahun, sebelum akhirnya memutuskan untuk fokus terhadap hobi yang dijalaninya sekarang. Dia juga merupakan lulusan S2 dari universitas ternama di Australia. Dan sesungguhnya memiliki keinginan untuk menjadi dosen.

Halaman

Photos

Artikel Pilihan

Artikel Terpopuler